Cara Membuat Kue Mutiara Cantik Manis
Bahan Yang Dibutuhkan :
2 buah Nangka dipotong kotak kecil-kecil.
75 gram Gula Merah
2 cm Kayu Manis
200 mi Santan dari 1/2 butir Kelapa
1/4 sdt Garam
3 lembar Daun Pandan
50 gr Tepung Beras
2 buah Pisang Raja di potong kotak
1 sdm Tepung Kanji
Bahan Lapisan :
100 ml santan dari 1/4 butir Kelapa
8 sdt Tepung Beras
5 gram sagu mutiara hijau dan merah direbus
2 sdt Tepung kanji
2 sdm Gula tepung
1/4 sdm Garam
Cara Membuatnya :
- Rebus Santan, Garam, Pandan 2 lembar, Gula Merah dan Kayu MAnissampai mendidih. Angkat dan saring.
- Tuang rebusan santan kedalam tepung beras dan daun pandan 1 lembar, masak sampai matang dan kental. Angkat dari Api.
- Tambahkan tepung kanji, aduk sampai rata dan adonan licin.
- Masukkan pisang raja aduk sampai rata, tuangkan adonan dalam cetakan kue mangkuk plastik yang dioles sedikit minyak hingga setinggi 3/4 tinggi cetakan.
- Kukus 20 menit sampai matang dengan api sedang sampai adonan matang dan mengembang.
- Lapisan : Aduk rata semua bahan tuangkan diatas adonan pisang, kukus 15 menit sampai matang.
- Kue Mutiara Cantik Manis siap disajikan.
0 komentar:
Posting Komentar